Dampak Covid-19 di Jakarta Semakin Terkendali, Ariza: Terima Kasih Semua Pihak
Jakarta – Pengendalian dampak Covid-19 di Provinsi DKI Jakarta semakin baik. Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Ariza Patria menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang terus mendukung kebijakan pembatasan kegiatan, vaksinasi, dan protokol kesehatan Covid-19.
“Insya Allah dalam beberapa pekan ke depan kita mencapai target (vaksinasi). Target awal 8,8 juta sudah kita penuhi di Agustus awal,” katanya di DPRD Provinsi DKI Jakarta pada Rabu (8/9).
Dalam pelonggaran pembatasan kegiatan di Jakarta, terdapat beberapa perubahan, misalnya batas waktu makan di tempat dari 30 menjadi 60 menit. Ariza meminta masyarakat memperhatikan ketetapan tersebut. Meski semakin longgar, protokol kesehatan harus diterapkan dengan sebaik-baiknya.
“Beberapa bidang unit usaha sudah berkegiatan, maka potensi orang keluar rumah bertambah, potensi interaksi meningkat, itu bisa berakibat penularan Covid-19 bertambah,” katanya.
Hal senada diungkapkan Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan, setelah melakukan rapat dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Balai Kota Provinsi DKI Jakarta pada Rabu (8/9). Dia mengatakan, dampak pandemi Covid-19 secara umum di Jakarta memang terkendali. Positivity rate di Jakarta kini sudah di bawah lima persen.
“Artinya kondisi landai saat ini harus dijadikan usaha peningkatan kedisiplinan,” ujar Anies. “PPKM turun level, kedisiplinan harus tetap tinggi,” sambungnya. (arizapatria.id)
Sumber: republika.co.id